Pembangunan Mal Pelayanan Publik (MPP) segera selesai. Direncanakan gedung MPP itu akan diresmikan pada 16 Desember mendatang.
"Segala sesuatunya harus direncanakan, jangan sampai nanti bangunan fisik sudah jadi diutak- atik lagi, semua harus direncanakan sesuai kebutuhan," kata Sekda Pati Suharyono dalam rapat persiapan Mal Pelayanan Publik (MPP) di setda setempat belum lama ini.
Di gedung itu, kata dia, akan menjadi pusat layanan keperluan publik. Terkait misalnya, administrasi kependudukan, perpajakan, perizinan, dan banyak lainnya. Karena di dalam satu kantor tersebut terdiri berbagai instansi.
Rapat koordinasi tersebut dihadiri sejumlah OPD dan instansi seperti DPMPTSP, perwakilan OPD, Bank Jateng, instansi vertikal. Sejumlah instansi itu nantinya bergabung di MPP. Keberadaan Mal Pelayanan Publik diharapkan dapat memberikan pelayanan kepada masyarakat dengan cepat, terintegrasi, dan mudah dijangkau.
"Bagaimana kita meningkatkan sistem pelayanan sesuai apa yang menjadi kebutuhan masyarakat. Mall ini berfungsi sebagai lokasi terpadu bagi masyarakat untuk mengurus berbagai dokumen administrasi publik termasuk juga berbagai perizinan," tandasnya.